Rabu, 10 Maret 2010

"ORANG PINTAR"

“Orang Pintar”
Maksud di sini yang akan saya ceriterakan orang pintar adalah orang yang dianggap mempunyai ilmu panca indra ke enam atau punya ilmu hikmah atau ilmu Laduni atau ilmu ahli dalam menjelelajah sifat manusia, baik buruk keberuntungan dan tidak keberuntungan katanya.
Ada suatu ceritera anekdot. Seorang menantu yang merasa dijolimi oleh ibu mertuanya, dan merasa sudah habis kesabarannya segala apa yang dilakukan selalu salah apalagi mantu perempun ini tinggal di rumah orang tua suaminya. Ibu muda sudah berumah tangga kurang lebih lima tahun dan mempunyai anak satu perempuan yang masih duduk di TK .
Yang selalu suaminya berkata”Sabar habis ibu mau tinggal dimana?, kita tinggal bersama ibu yang tinggal sendiri. Tidak punya sanak famili dekat dengan kita.
Sang istri yang selalu meras dijajah dalam hidup berumah tangga dengan suami dan ibu mertuanya. Ia ingin merubah kehidupan yang selama ini dianggap salah. maka sang Istri pergi ke Orang Pintar. Ini hasil dari rumpi di sekolah TK anakanya. Menunggu anaknya dan sapai pulang sekolah.
Pergilah ke orang pintar dengan curhat seadanya kepada orang pintar itu.
Orang pintar sudah nasehati macam-macam tapi juga tidak dihindahkan olehnya.
“Lalu Ibu maunya apa?” tanya orang pintar pada ibu muda.
“Saya ingin ibu Mertua itu meninggal dengan segera atau secara cepat kurang lebih tiga bulan sudah tidak ada dihadapan saya.”
Tanpa pikir panjang lagi orang pintar itu memberikan serbuk yang katanya nanti dimasukan dalam makanan yang akan disajikan pada ibu mertua.
Ibu muda berpikir bahwa serbuk itu yang masih di ingatannya “Bukannkah seorang aktifis dibunuh secara perlahan dengan minum bubuk itu dan meninggal . Dan kasusnya?”.
Ibu itu menerima serbuk itu yang ditempatkan pada kantong plastik putih transparan.
Dengan semeringah dan gaya rasa senang dan dalam pirannya “Pasti meninnggal kurang lebih tiga bulan.”
Setiap hari dan setiap masakan yang akan disajikan pada Ibu mertua dicampuri bubuk-bubuk atau serbuk yang dikasih dari orang pintar.
Dalam perjalanan waktu ibu mertua itu tidak menjadi lemas atau sakit-sakitan dan selalu marah-marah tak tentu tapi berubah menjadi sayang pada menantu dan cucu. Sehingga ada rasa penyesalan pada diri sang menantu . “Bagaiman ini kalau terjadi dan ia meninggal pada saat yang dijalankan katanya kurang lebih tiga bulan”. Dalam pikiran sang menantu.
Tidak pikir panjang lagi karena penyesalan yang sangat mendalam ia pergi lagi ke orang pintar untuk minta obat penangkal racun yang diberikan kepada mertuanya.
Caritera punya ceritera dan menantu itu menceriterakan apa adanya yang dialami sekarang-sekarang ini.
Orang pintar ini hanya menjawab :
“JANGAN KUWATIR IBU MUDA, YANG SAYA BERIKAN ITU BUKAN RACUN UNTUK MEMBUNUH MERTUA IBU, TAPI ITU HANYA SERBUK-SERBUK SALAH SATU BUMBU MASAKAN YANG IBU PAKAI UNTUK MEMASAK AGAR MASAKAN MENJADI SEDAP.”
Dan saya juga kan berpesan pada Ibu.
“ Cobalah ketika sesudah sholat ibu selalu berdoa semoga ibu mertua luluh, dan sayang terhadap menantu dan cucu dalam membentuk rumah tangga yang penuh suka dan duka “.







q_adul@yahoo.com 7.3.10

Alternative.

ALTERNATIVE

Alternatife yang sekarang ini menjadi acuan masyarakat untuk melakukan pengobatan selain medis ke dokter, dan ini bukan dilakukan bagi orang yang miskin alias tak mampu ke dokter dan bayar obat obatan yang sangat mahal harganya, tapi bayak juga orang-orang yang mampu dan cukup cukup uangnya untuk berobat di Rumah sakit dalam negeri atau juga luar negeri.



Arti kata alternative sendiri diartikan sebagai berikut:

Alternative : adj. Bersifat cadangan. Try to gife alternative answer to his questions.Cobalah berikan beberapa jawaban
cadangan atas pertanyaannya. N 1 pilihan antara dua. Hal atau lebih. You have the alternatife of fighting or being taken to prison.
Kamu mempunyai pilihan berkelahi atau dipenjarakan. 2 salah satu dari 2 kemungkinan atau lebih; jalan lain;pilihan. We have no other alternative but to fight.
Tidak ada lain-lain lagi bagi kami kecuali berkelahi.

Alternative sekarang adalah diistilahkan untuk menyebut cara pengobatan selain kerumah sakit dan pengobatan melalui dokter dan obat-obatan secara medis.
Maka dengan pengobatan selain itu, diartikan ambil pengobatan yang disebut alternative.
Sebetulnya istilah ini baru muncul (berlaku) pada akhir akhir ini.
Jaman dahulu pengobatan selain medis atau dokter disebut pengobatan secara dukun seperti halnya jaman sekarang disebut alternatife.Untuk membaguskan atau memberi keramahan bahasa dukun menjadi alternatife.
Seperti halnya proses kelahiran di jaman dulu atau yang berlaku selain di rumah sakit atau pus kemas diisitilahkan proses kelahiran melaui duku yang sangat terkenal yakni dukun beranak. Sekarang tidak ada lagi dukun beranak.
Yang ada Proses kelahiran sekarang yang walaupun dikerjakan oleh dukun bernanak maka yang sekarang mengerjakannya disebut bidan kelahiran, maka lahir ilmu kebidanan, hanya itu yang membedakan istilahnya.
Dan dari segi bahasa lebih ramah dan lebih medis dibandingkan dengan dukun beranak dan dukun-dukun nujum dukun ramal, begitu
juga dukun ramal menjadi bahasa yang lebih bagus didengarnya menjadi Paranormal. Istilah dukun sudah mulai punah, seperti halnya dukun teluh menjadi Santet.

Pengobatan secaraalternatife banyak macamnya ada pengobatan melalui batu meteor yang tahun lalu sangat banyak pasien berkunjung dan meyakini pengobatan itu menembuhkan segala penyakit, memindahkan penyakit melalui hewan, penyakit itu dipindahkan ke hewan lalu hewanya yang sakit orangnya sembuh. Melalu operasi tan bedah, tanpa sakit cukup dengan pisau potong kertas yang kecil tipis, dan macam cara pengobatan alternatife berlaku, sehingga banyak orang yang meyakini itu cepat sembuh dibandingkan pengobatan melalui rumah sakit poliklinik atau puskesma.

Mengapa kegandrungan orang lebih banyak berobat lari ke Alternatife

1. Jalan pintas karena melalui rumah saki lama dan mahal biayanya.
2. Orang lebih cepat prosesnya dan lebih cepat sembuh, berharapnya dibandingka dengan pengobatan secara medis.
3. Adanya ceritera dari mulut ke mulut atau istilah getok tular yang banyak diceriterakan orang pergilah ke Alternatife itu cepat sembuh dan biaya tidak terlalu mahal.
4. Keyakinan orang pada pengobatan itu yang secara medis tidak masuk akal, tapi berhubung orang itu meyakininya dan dijalankan pengobatan secara alternative itu. Apalagi doanya memakai cara agama dan zikir yang membuat oreang tambah yakin.
5. Banyak orang meyakini bahwa kita kan berusaha Tuhan diatas sana yang menentukan.
Ditarik dari beberapa orang yang berobat secara medis dan secara altenatife yang berhasil dan yang banyak gagalnya sampai saat sekarang belum terdata dari yang gagal dan yang berhasil.
Karena keluarga pasien yang kena musibah dan yang berhasil masing-masing menutupi apalgi yang gagal, mereka cukup iklas, toh keluarga korban sudah berusaha, hanya Yang diatas sana yang menentukan.

Ada ceritera istri seorang teman berpegang pada keyakinan ia tidak mau berobat ke alternative cukup ia meminum jamu rempah-rempahan dan setelah sholat wardhu dan sholat sunnah ia selalu membaca atau berjikir

Hasbunnallah wa ni’mal wakiil,
Cukuplah Allah sebagai Penolong kami dan Allah adalahg sebaik baik pelindung.

Ni’ mal maulaa wa ni’man nashiir
Allah adalah pelindung dan penolong yang terbaik.

Dibaca berkali kali minimal 11 x atau 33 x atau 100 x
Dan doa yang terakhir dipanjatkan dengan bahasa Indonesia Ya Allah Engkau adalah yang bisa menyembuhkan segala penyakit hanya kematian yang tidak bisa engkau sembuhkan, karena itu panggilan-Mu.
Ditutup dengan doa Walaa haula wa laa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘adziim.
Tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah
Yang Maha Luhur lagi Maha Agung.

Begitulah ceritera kawanku.
q_adul@yahoo.com

Prulalisme

PRULALISME

Tersentak dan terbelalak aku membacanya bahwa agama di atas Bumi ini semua sama maka disebut agama Prulalisme.
Semua mahluk terutama manusia boleh memeluk agama apa saja toh semuanya ke arah muara laut, semuanya menyembah ke yang Esa. Katanya semua aliran sungai manapun pasti akan bermuara ke laut semuanya. Lalu aku berpikir aliran agama kok disamakan dengan aliran sungai, dimana persamaanya?.

Definisi Agama saja tidak sama dengan aliran sungai.
Sholatnya beda, kitabnya beda, kiblatnya beda, hukum halal dan haram beda membumikan manusia (alias memakamkan saja beda) dengan cara agama yang beda.
Begitu aliran sungai beda ada yang bening ada yang keruh, beda juga airnya ada yang jernih ada yang kotor, beda juga hulu sungai, walau hilir sama ke laut.
Sungai itu ada yang jorok kotor dan tidak layak di gunakan.
Semua memang mengarah ke laut tapi beda.
Aliran sungai beda dengan aliran Agama.
Laut tidak seluas apa yang dibuat oleh sang pencipta walau laut seluas mata memandang dan seluas Dunia, tapi tidak seluas Allah punya ciptaan-Nya. untuk tempat manusia ber Agama.

Ketika saya membaca lagi di suatu harian :

Saya ingin ada tulisan disinilah di kubur seorang pluralisme
(Kompas 3 Januari 2010)

Lalu saya secara pribadi dan sebagai umat Islam bertanya apakah itu dibenarkan dengan kata kata di batu nisannya dengan kata tersebut?.



q_adul@yahoo.com 4.1.10
q_adul@yahoo.com. 4.1.10.
Malam Tahlilan di tempat orang berduka lebih bermanfaat dibandingkan